
Aktaduma.com,Atambua- Tepatnya hari lahir Pancasila pada 01 Juni 2024, secara resmi Sentra Layanan Universitas Terbuka (Salut) Atambua diresmikan di gedung UT di Jl Surisoro – Wekatimun – Samping SMA7 September. Kabupaten Belu.
Selain diresmikan dilakukan penandatanganan perjanjian kerjasama oleh Direktur UT Kupang Drs. Ajat Sudrajat, M.Pd dan Kasubag Tata Usaha UT Daerah Kupang Ansari Wahab, S.sos. Serta BPP UT Daerah Kupang Raden Sunarya SPd dan kepala Salut Atambua Raimunda Issa, S.Pd.Kepada media ini direktur daerah Drs. Ajat Sudrajat, M.Pd mengatakan Universitas Terbuka (UT) di NTT mencapai 11.300 mahasiswa dan yang terbanyak berada di Kabupaten Belu Atambua.
” Di NTT total mahasiswa 11.300 yang merupakan terbanyak di Indonesia bagian Timur dan di Salut Atambua sendiri sudah enam ratusan lebih” kata direktur UT Kupang Drs. Ajat Sudrajat, M.Pd, Sabtu (01/06/2024).
Selain itu Ajat Sudrajat juga mengungkapkan jika Salut Atambua merupakan aset yang perlu dikembangkan baik di bidang olahraga, musik dan lainya.
“Salut Atambua juga bisa membantu masyarakat di desa untuk mendapatkan beasiswa, dengan berdekatan dengan SMA karena Salut Atambua murah tapi tidak murahan, terjangkau dan bisa sambil bekerja saat kuliah,” ujarnya.
Kepala Salut Atambua Raimunda Issa, S.Pd. juga berharap agar masyarakat Kabupaten Belu dan sekitarnya dapat terbantu dengan hadirnya Salut Atambua.
“Masyarakat bisa memilih universitas yang didukung pemerintah yang juga legal formal dan amanah dari presiden Suharto dulu, yang berada ditengah masyarakat dengan biaya terjangkau,” tukasnya.
Salah satu mahasiswa semester 4 Bripka Naris Nuwa yang merupakan Intel Polres Belu juga sangat berterimakasih dengan hadirnya Salut Atambua karena sangat terbantu.
“Saya sangat bersyukur dan berterimakasih atas hadirnya UT (Salut Atambua) karena disamping kami bekerja kami bisa kuliah yang sangat terjangkau baik biaya maupun tempat atau lokasinya yang langsung berada di Kabupaten Belu,” ungkap Naris.
Selain itu salah satu alumni UT Angelina Desi Ratnasari dari fakultas ekonomi mengatakan selama dirinya kuliah sangat terbantu dalam suka dukanya.
“Jaya selalu Salut Atambua! Saya merupakan alumni UT dari fakultas ekonomi, sangat berterimakasih karena saya seorang pekerja dari pagi sampai malam namun bisa melanjutkan kuliah dan sangat terbantu selama saya kuliah hingga diwisudakan.” Tutup Angelina Desi Ratnasari